Latihan Kepemimpinan Pengurus Kamadhis UGM 2017

| By admin

Untuk memulai awal kepengurusannya, Keluarga Mahasiswa Budhis Universitas Gadjah Mada (Kamadhis UGM) melaksanakan “Latihan Kepemimpinan Pengurus” pada Minggu, tanggal 19 Februari 2017. Latihan kepemimpinan yang dibentuk oleh para Dewan Pengurus ini bertujuan untuk memperkenalkan pengurus-pengurus baru akan lingkungan organisasi yang akan ditempuh di satu kepengurusan yang bertajuk “Borderless” ini.

Sesi pertama dalam latihan ini, diisi dengan pemberian materi oleh Mas Hasto Bramantyo (Mas Bram), yang merupakan ketua dari Sekolah Tinggi Agama Budha Syailendra (Semarang). Dalam materinya, Mas Bram memperkenalkan pentingnya organisasi dan etika ber-organisasi.

Berlanjut ke sesi selanjutnya, pengurus-pengurus Kamadhis berkesempatan untuk mendengarkan dan berbagi dalam sharing session dengan Mahasiswa Berprestasi UGM 2016, Sdr. Alwan Hafizh. Selain bercerita mengenai pengalamannya selama menempuh pendidikan di UGM, Alwan juga menekankan kepada pengurus-pengurus akan visi misi hidup masing-masing, dengan harapan setiap dari mereka harus memiliki rencana hidup yang harus dicapai.

Materi terakhir disampaikan oleh Bapak Muslim Mahardika S.T., M.Eng., Ph.D., seorang dosen dari Fakultas Teknik UGM. Beliau menjelaskan mengenai “hard-work“, yang ditekankan pada 5 poin, yakni motivasi, perencanaan, ketidakputusasaan, pengorbanan, serta hasil nya.

Setelah semua penyampaian materi selesai, para pengurus memainkan games yang telah dipersiapkan oleh panitia, dimana pecahan puzzle yang membentuk suatu slogan, harus dipersatukan. Games sederhana ini menguji kebersamaan dan kerja sama dalam satu tim, dimana inti dari suatu organisasi di refleksikan.